GenPI.co - Mampu menang dengan skor tipis, Timnas Indonesia berhasil bungkam Vietnam dalam ajang Piala AFF.
Kemenangan yang diraih oleh Timnas Indonesia itu terjadi dalam babak semifinal Piala AFF 2016 silam pada Sabtu, 3 Desember 2016 lalu.
Kala itu bermain di Stadion Pakansari, Timnas Indonesia menjamu Vietnam di depan 30 ribu pendukung yang menyesaki stadion.
Skuad Garuda kala itu dilatih oleh sosok bertangan dingin yang cukup legendaris asal Austria, Alfred Riedl.
Sedangkan Vietnam kala itu masih belum dilatih oleh Park Hang Seo, karena masih ada Thang Huu Nguyen sebagai pelatih kepalanya.
Dalam laga tersebut, Alfred Riedl menggunakan formasi 4-4-2 dengan Andrian Sinaga dan Boaz Solossa sebagai dua penyerangnya.
Sementara di lini tengah ada Bayu Pradana dan Stefano Lilipaly, sedangkan sisi sayapnya ada Rizky Pora serta Andik Vermansah.
Di lini belakang masih diperkuat oleh sosok Abduh Lestaluhu, lalu Hansamu Yama, Manahati Lestusen, serta Beny Wahyudi. Kipernya, tentu saja Kurnia Meiga.
Bermain di depan pendukungnya sendiri, Timnas Indonesia mampu unggul cepat ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit lewat tandukan Hansamu Yama.
Vietnam mampu membalasnya lewat titik putih. Van Quyet Nguyen ditunjuk sebagai algojonya dan sukses menjalankan tugasnya dengan baik.
Timnas Indonesia baru bisa mencetak gol kembali di babak kedua, tepatnya di menit ke-50 lewat aksi Boaz Solossa di titik putih.
Skor 2-1 itu pun bertahan hingga laga usai, yang mana membuat Timnas Indonesia menang pada laga leg pertama kali ini.
Di leg kedua, Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Vietnam dengan skor 2-2 dan melaju ke final, sebelum akhirnya dikalahkan oleh Thailand lewat agregat 2-3.
Dan kini, Timnas Indonesia akan kembali bertemu dengan Vietnam di ajang Piala AFF 2O20 grup B pada 15 Desember 2021 di Stadion Bishan, Singapura.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News