GenPI.co - Berikut ini adalah lima skuad termahal dalam ajang Piala AFF 2020, di mana Timnas Indonesia kalah mahal dibanding tiga negara lainnya.
Seperti diketahui bahwa turnamen sepak bola terakbar di Asia Tenggara, Piala AFF 2020, sudah berada di depan mata.
Piala AFF 2020 sendiri tepatnya akan dimulai pada tanggal 5 Desember 2021 hingga tanggal 1 Januari 2022 mendatang.
Meskipun dilaksanakan pada tahun 2021, ajang Piala AFF kali ini masih menggunakan tahun 2020 usai di tahun sebelumnya ditunda karena pandemi covid-19.
Di ajang Piala AFF 2020 kali ini, sebanyak 26 pertandingan dari fase grup hingga partai final akan dilakukan di Singapura.
Dalam ajang Piala AFF 2020 kali ini, Timnas Indonesia berada dalam grup neraka, yakni grup B yang berisikan Vietnam, Malaysia, Laos, dan Kamboja.
Tidak kalah sengit dari grup B, grup A juga berisikan tim-tim tangguh lainnya yakni Thailand, Singapura, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste.
Fase grup Piala AFF 2020 tetap menggunakan format setengah kompetisi atau round-robin, yakni setiap negara peserta saling bertemu satu kali.
Adapun semifinal dan final juga tetap menggunakan format lama, yakni dua pertandingan. Total terdapat 10 negara peserta Piala AFF 2020, yang terbagi menjadi dua grup dengan masing-masing diisi oleh lima negara.
Jelang ajang Piala AFF 2020 kali ini, tentunya setiap tim telah mempersiapkan para pemain berkualitas yang mereka miliki untuk adu gengsi di ajang terakbar di ASEAN ini.
Dan tentu saja, setiap pemain berkualitas yang dipanggil memiliki nilai harga yang cukup tinggi di mata transfermarkt.
Lantas, Timnas manakah yang memiliki skuad termahal di Piala AFF 2020 kali ini? Dan, berada di peringkat berapa Timnas Indonesia?
Menurut catatan dari transfermarkt per Selasa (30/11), skuad termahal di Piala AFF 2020 saat ini masih dipegang oleh Thailand dengan total Rp172 miliar.
Pemain termahal Thailand dipegang oleh Thanawat Suengchitthawon yang bermain di Leicester City dan mempunyai nilai pasar lebih dari Rp5 miliar.
Serta Kawin Thamsatchanan yang membela klub Liga Belgia, OH Leuven mempunyai nilai pasar Rp4 miliar.
Kedua ada Malaysia, yang memiliki nilai pasar lebih dari Rp106 miliar. Kemudian ketiga dipegang oleh Vietnam dengan nilai Rp79 miliar.
Timnas Indonesia sendiri berada di posisi keempat dengan nilai Rp71 miliar, yang mana disusul oleh Filipina di angka Rp54 miliar.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News