GenPI.co - Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjaga nama Indonesia setelah melaju ke final Indonesia Open 2021.
Greysia/Apriyani sukses mengalahkan wakil Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan skor 21-18, 21-14 di Bali International Convention Center, Sabtu (27/11).
Pertandingan berjalan selama 58 menit. Greysia/Apriyani tampil sangat percaya diri.
Peraih emas Olimpiade 2020 itu juga sangat kompak mengeksekusi serangan.
Selain itu, Greysia/Apriyani juga bermain berani dan memiliki keakuratan menempatkan shuttlecock.
Meskipun laga kurang dari satu jam, Greysia/Apriyani menilai pertandingan berjalan lama.
“Beruntung dan bersyukur dengan hasil hari ini," kata Greysia.
Kemenangan kali ini membuat Greysia/Apriyani menajamkan rekornya saat bersua Kititharakul/Prajongjai.
Dalam delapan pertandingan yang sudah dijalani, Greysia/Apriyani sukses meraih tujuh kemenangan.
Pada babak final, Greysia/Apriyani akan melawan pemenang laga antara Baek Ha Na/Lee Yu Rim kontra Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
"Masih ada hari besok. Kami ingin memulihkan badan dan pikiran, makan enak dan tidur enak," kata Apriyani. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News