GenPI.co - Ajang Indonesia Masters 2021 dipastikan tidak ada dua tunggal putra Tanah Air, Jonatan Christie dan Anthony Ginting untuk saling bertemu satu sama lain di final.
Hal tersebut dipastikan usai induk bulu tangkis dunia, BWF, merilis bagan pemain yang ikut dalam daftar Indonesia Masters 2021.
Dari bagan tersebut, mayoritas para tunggal putra Indonesia berada di bagan yang sama di bagian bawah.
Tiga tunggal putra Indonesia, yakni Anthony Ginting, Jonatan Christie dan Shesar Hiren Rhustavito berada di bagan bagian bawah.
Sedangkan satu-satunya wakil Indonesia yang berada di bagan bagian atas adalah atlet non-pelatnas, yakni Tommy Sugiarto.
Apesnya, Tommy Sugiarto sendiri langsung berhadapan dengan tunggal putra nomor satu dunia saat ini, yakni Kento Momota di babak 32 besar.
Dengan berada di bagan yang sama, itu artinya besar kemungkinan tidak ada All Indonesian Final di ajang Indonesia Masters 2021.
Skema terbaiknya adalah Tommy Sugiarto memiliki keajaiban untuk mengalahkan Kento Momota di babak 32 besar, dan terus melangkah hingga partai final.
Itu pun juga harus diimbangi oleh Ginting dan Jojo, yang mana berpotensi bertemu dengan unggulan tangguh lainnya seperti Anders Antonsen dan Viktor Axelsen.
Sekadar informasi, ajang Indonesia Masters 2021 sendiri merupakan bagian dari Festival Badminton Indonesia 2021 yang akan berlangsung dari 16 November hingga 5 Desember 2021.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News