GenPI.co - Timnas Belgia kena come back secara sadis usai dikalahkan oleh Prancis dalam semifinal UEFA Nations League.
Seperti diketahui, ajang UEFA Nations League sendiri telah memasuki fase semifinal, yang mana kali ini mempertemukan Belgia vs Prancis.
Bermain di Allianz Stadium, kandang Juventus, pada Jumat (8/10) dini hari WIB, jalannya pertandingan kedua tim dapat dikatakan sangatlah sengit.
Dalam laga tersebut kedua tim sama-sama menurunkan skuad terbaiknya guna memastikan diri lolos ke final UEFA Nations League.
The Red Devils, julukan Belgia, sejatinya sempat unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Yannick Carrasco di menit ke-37 usai menerima umpan dari Kevin De Bruyne.
Tak lama berselang, Romelu Lukaku kembali menggandakan keunggulan Belgia menjadi 2-0, yang mana lagi-lagi Kevin De Bruyne sebagai pengumpannya.
Unggul 2-0 membuat Belgia berada di atas angin. Hal ini pun tampaknya membuat mereka kehilangan fokus di lini belakang.
Hal tersebut pun dimanfaatkan dengan baik oleh Prancis, yang mana langsung mencetak gol lewat aksi Karim Benzema di menit ke-62.
Usai Benzema, giliran pangeran Prancis, Kylian Mbappe, yang mampu mencetak gol lewat kotak penalti di menit ke-69.
Kemenangan Prancis pun dipastikan usai Theo Hernandez mencetak gol di menit ke-90, yang mana membuat Belgia tak mampu berbuat banyak dan menyudahi laga dengan skor 3-2.
Kekalahan 2-3 Belgia dari Prancis itu pun membuat The Red Devils harus tersingkir dari UEFA Nations League.
Sedangkan kemenangan atas Belgia ini membuat Prancis berhasil lolos ke final UEFA Nations League untuk berhadapan melawan Spanyol.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News