Berjumpa Timnas Indonesia di Piala AFF, Malaysia Ketar-ketir

22 September 2021 06:57

GenPI.co - Akan berjumpa Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Malaysia kini mulai ketar-ketir.

Seperti diketahui sebelumnya bahwa Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) baru saja merilis hasil undian babak grup Piala AFF 2020, dan menempatkan Timnas Indonesia di grup 'neraka' yakni grup B.

Timnas Indonesia akan bergabung dengan juara bertahan, Vietnam, serta finalis Piala AFF 2018 lalu, Malaysia.

BACA JUGA:  Tanpa Jenderal Timnas Indonesia, Klub Jerman Ini Kena Bantai

Sedangkan dua tim tambahan lainnya di grup B adalah Kamboja dan Laos.

Hasil ini pun ditanggapi oleh pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe yang mengatakan bahwa akan melawan tim yang tak bisa diremehkan, apalagi akan kembali bertemu dengan Indonesia, notebene rival abadi.

BACA JUGA:  PSSI Sampaikan Pesan Penting untuk Timnas Indonesia, Ini Katanya

Melansir dari laman resmi Federasi Sepak bola Malaysia (FAM), Tan Cheng Hoe menegaskan bahwa skuadnya akan fokus untuk mengatasi perlawanan rival satu per satu.

"Sudah tentu kita tahu bahwa Vietnam adalah skuad pilihan di dalam Grup B ini dan yang penting kita perlu fokus dari satu pertandingan ke satu pertandingan," kata Tan Cheng Hoe.

BACA JUGA:  Buka-bukaan, Ragnar Oratmangoen Ngaku Ingin Bela Timnas Indonesia

"Pada saat yang sama kita juga perlu fokus bukan saja lawan Vietnam, kami tahu Indonesia memang musuh bebuyutan kami, Kamboja pun tidak boleh kita sepelekan kerana mereka mempunyai pemain-pemain berbakat," ucapnya.

Bukan tanpa alasan Tan Cheng Hoe menyebut Indonesia sebagai musuh bebuyutan, ini adalah kali ketiga skuad Garuda satu grup dengan Malaysia di Piala AFF setelah edisi 2010 dan 2012.

Pada edisi 2010, Indonesia tampil suprerior dan menaklukan Malaysia dengan skor 5-0, namun pada edisi 2012, Malaysia bangkit dan membungkam Indonesia dengan 2-0.

Oleh karena itu, pelatih berusia 53 tahun ini akan berusaha untuk memaksimalkan persiapan untuk menghadapi pertarungan di Grup B Piala AFF 2020.

Sementara itu, setelah sempat tertunda sejak tahun lalu karena situasi pandemi Covid-19, Piala AFF 2020 dijadwalkan akan digelar 5 Desember 2021–1 Januar1 2022.

Sedangkan, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Malaysia pada 19 Desember 2021(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co