GenPI.co - Pemain senior Arema FC Dendi Santoso memberikan pesan penting untuk rekan-rekannya menjelang laga melawan PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Pakansari Bogor, Minggu (19/9).
Dendi Santoso mengatakan, bahwa bermain jauh dari Malang bukan menjadi alasan untuk tidak meraih poin sempurna.
"Jauh dari rumah membuat kami akan (bermain, Red) maksimal," tegas Dendi Santoso dalam konferensi pers virtual, Sabtu (18/9).
Dendi Santoso mengakui, sudah melupakan dua hasil imbang yang diraih pada laga sebelumnya, yakni melawan PSM Makassar 1-1 dan Bhayangkara 1-1.
"Kami fokus melawan PSS. Paling tidak bisa memberikan hasil maksimal," jelasnya.
Oleh sebab itu, Dendi Santoso berharap rekan-rekannya bisa menjalankan instruksi dari tim pelatih.
"Insyaallah, tiga poin," ujar Dendi Santoso.
Pasalnya, tiga poin perdana di Liga 1 akan dinantikan pendukung Arema FC, yakni Aremania.
Saat ini Arema FC bertengger di posisi ke-13, sedangkan PSS di peringkat ke-16.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News