GenPI.co - Liverpool secara mendadak membuat AC Milan keringat dingin di bursa transfer musim panas kali ini.
Hal tersebut tak lepas dari keinginan Liverpool dalam mencari sosok jenderal baru di lini tengah mereka.
Seperti diketahui, Liverpool belum lama ini ditinggal oleh Georginio Wijnaldum secara free transfer pada awal Juli 2021 lalu.
Wijnaldum memilih untuk tidak memperpanjang masa baktinya di Liverpool, dan bergabung ke klub kaya raya Paris Saint-Germain (PSG).
Hilangnya Wijnaldum pun membuat lini tengah Liverpool bolong kehilangan sosok yang tangguh.
Meskipun ada Jordan Henderson, James Milner, Fabinho, Thiago Alcantara, Naby Keita, hingga Curtis Jones, namun ketatnya musim 2021/22 membuat Jurgen Klopp harus mencari sosok yang tangguh lainnya di lini tengah Liverpool.
Dan kini, Gazzetta dello Sport mengabarkan bahwa manajemen Liverpool membuka kemungkinan untuk mendatangkan salah satu jenderal tangguh milik AC Milan, Franck Kessie.
Kessie sendiri sejatinya menjadi andalan AC Milan arahan Stefano Pioli pada musim lalu, yang membawa mereka sebagai runner-up Serie A Italia.
Ketangguhan Kessie dalam mengatur pola permainan dan juga bertahan membuat Klopp dikabarkan kepincut kepadanya.
Selain Kessie dari AC Milan, Liverpool sebelumnya juga tertarik untuk mendatangkan gelandang tangguh milik Atletico Madrid, yakni Saul Niguez.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News