Lawan Italia di Final, Inggris Ketiban Sial Duluan

09 Juli 2021 07:57

GenPI.co - Belum juga melawan Italia di partai final Piala Eropa 2020, Timnas Inggris sudah ketiban sial duluan.

Hal itu diketahui usai salah seorang oknum fans melakukan tindakan tidak sportif dengan memberikan sinar laser kepada kiper Kasper Schmeichel.

Semua terjadi dalam pertandingan semifinal antara Inggris vs Denmark yang berlangsung pada Kamis (8/7) dini hari WIB.

BACA JUGA:  Walau Dikalahkan Inggris, Denmark Borong Rekor di Luar Nalar

Dalam laga tersebut, Inggris dan Denmark tengah imbang 1-1 dan memasuki babak perpanjangan waktu.

The Three Lions mendapatkan penalti di menit ke-103 ketika Raheem Sterling terjatuh di kotak penalti Denmark.

BACA JUGA:  Italia Perkasa, Inggris Bisa Menangis

Tak ayal, Inggris pun menunjuk Harry Kane sebagai algojonya. Namun sebelum tendangan dilakukan, kiper Schmechiel terlihat mendapatkan sinar laser dari oknum fans Inggris.

Setelahnya, Harry Kane pun mampu mencetak gol lewat bola rebound usai tendangannya sempat ditepis oleh kiper Schmechiel. Itu merupakan gol kemenangan Inggris atas Denmark dengan skor 2-1.

BACA JUGA:  Saatnya Buat Italia Merana, Inggris!

Tak hanya itu saja, seperti dilansir dari MetroUK, para fans Inggris juga kedapatkan melakukan cemoohan saat Denmark mengumandangkan lagu kebangsaan mereka.

Selain itu, beberapa oknum fans Inggris juga kedapatan menyalakan kembang api di dalam tribun penonton yang jelas dilarang oleh pihak panitia.

Deretan aksi tidak terpuji inilah yang bisa membuat Timnas Inggris ketiban sial.

Pasalnya, dikabarkan bahwa UEFA besar kemungkinan akan memberikan hubungan kepada Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) karena tindakan tidak terpuji para oknumnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co