Pemain Blasteran Bali United Sampaikan Kabar Penting, Ini Katanya

05 Juli 2021 02:10

GenPI.co - Pemain blasteran Indonesia dan Amerika Serikat milik Bali United, Gavin Kwan Adsit, menilai tetap menjalankan latihan cukup penting ketimbang libur.

Sebagaimana diketahui, Liga 1 2021 kembali diundur karena peningkatan kasus covid-19 di tanah air.

Untuk itu, dirinya ingin Bali United tetap menggelar latihan. Sebab, jika tim diliburkan, kondisi pemain tidak ideal.

BACA JUGA:  Imbas PPKM Darurat, Menpora Tunda Liga 1 dan Liga 2

"Minimal sada latihan karena kami sudah persiapan, juga sudah ikut pra musim. Karena, masih ada sentuh bola dan biar tidak mulai lagi dari nol lagi," katanya.

Gavin berharap, dalam waktu dekat ada kepastian soal kapan Liga 1 2021/2022 dimulai.

BACA JUGA:  Menpora Minta Klub Liga 1 Lakukan Manuver Kilat ke PSSI

Pasalnya, jika latihan dan terlalu berdiam diri di rumah masing-masing bisa menghilangkan motivasi bertanding para pemain.

“Harus tetap ada kompetisi biar tetap termotivasi. Sangat beda kalau latihan saja, sentuhannya beda daripada pertandingan atau situasinya," ucapnya.

BACA JUGA:  Klub Liga 1 Serahkan Nasib Kompetisi, LIB Bilang Begini

Menurutnya, atmosfer pertandingan tidak bisa dirasakan saat berlatih saja.

"Harus datang dari uji coba dan pertandingan," tutupnya.

Sementara itu, CEO Bali United Yabes Tanuri meminta tim pelatih untuk tetap menjalankan program latihan selama masa penundaan Liga 1.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co