GenPI.co - Terdapat cara unik dari seorang tokoh Muhammadiyah dalam memberikan prediksinya jelang final Liga Champions antara Manchester City vs Chelsea.
Adalah Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Muti, yang memberikan prediksinya di final Liga Champions.
Abdul Muti tampak antusias menyambut perhelatan final Liga Champions yang mempertemukan dua tim asal Inggris, yakni Manchester City vs Chelsea.
Dalam laga pamungkas tersebut, Sekum Muhammadiyah menjagokan Manchester City yang jadi jawaranya lewat sebuah pantun.
"Berwisata ke kota Rembang, mampir Semarang beli Lampion, Tak perlu ragu tak perlu bimbang, Man City calon juara Liga Champions," kata Abdul Muti, dikutip GenPI.co dari Twitter-nya pada Sabtu (29/5).
Abdul Muti memang dikenal sebagai seorang penggemar atau salah satu fans Manchester City.
Dalam sebuah pertemuan dengan Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA) Abdulla Salem Obaid Salem Al Dhaheri, Muti bercerita kalau dirinya pendukung Manchester City.
"Duta besar UEA terlihat bahagia ketika saya cerita bahwa saya pelanggan pesawat Emirates dan pendukung Manchester City yang disponsori Etihad," cuit Abdul Muti, Sabtu (8/5).
Diketahui, pertandingan final Liga Champions antara Manchester City akan menghadapi Chelsea akan dihelat pada Minggu (30/5) pukul 02:00 WIB.
Partai puncak kompetisi elite benua biru itu akan berlangsung di Estadio do Dragao, Portugal.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News