Khabib Ngamuk Warga Palestina Diserang Saat Salat, Ini Katanya

11 Mei 2021 04:15

GenPI.co - Khabib Nurmagomedov berang bukan main saat mengetahui ada warga Palestina yang sedang melakukan salat kemudian diserang oleh aparat Israel.

Hal tersebut diketahui melalui sebuah unggahan video di akun Instagram resmi Khabib Nurmagomedov belum lama ini.

BACA JUGA: Pergi ke Makkah, Khabib Bertemu Sosok Luar Biasa

Dalam postingannya tersebut, Khabib dengan jelas mengatakan bahwa dirinya benci dengan sikap aparat Israel sembari menyertakan potongan ayat suci Al-Quran lewat surat Al-Buruj ayat 8.

Tak hanya itu, pemegang rekor 29-0-0 itu juga menyerukan dukungan kepada warga Palestina yang diserang saat salat oleh aparat Israel.

"Mereka, para keamanan Israel, menyerang hanya karena mereka adalah warga Palestina, beriman kepada Allah Yang Maha Kuasa dan Maha Terpuji," tulis Khabib dengan hashtag #prayforpalestine.

Seperti diketahui sebelumnya bahwa aparat Israel menembakkan peluru karet dan granat kejut ke warga Palestina.

Kala itu, warga Palestina tersebut tengah melaksanakan ibadah salat tarawih di komplek Masjid Al-Aqsa pada Jumat (7/5) malam waktu setempat.

BACA JUGA: Sabda Menggelegar Mike Tyson ke Khabib, Perintahnya Mutlak

Aksi ini pun seakan menandai serangkaian deretan kekerasan yang sudah terjadi selama satu pekan di Kota Suci dan Tepi Barat.

Semua kekerasan yang terjadi bermula dari kebijakan Israel yang melarang umat Muslim untuk masuk ke dalam Kota Tua selama bulan suci Ramadan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co