Dewi Fortuna Selamatkan Wakil Malaysia dari Kevin/Marcus

08 Mei 2021 04:15

GenPI.co - Terdapat sebuah momen unik di balik penundaan ajang Malaysia Open 2021 yang belum lama ini telah resmi diumumkan.

Seperti diketahui, ajang Malaysia Open 2021 telah resmi ditunda karena meningkatnya pandemi covid-19 di berbagai negara.

BACA JUGA: ISTC, Bukti Nyata Dedikasi Icuk Sugiarto di Bidang Olahraga

Hal ini pun seakan menjadi berkah tersendiri untuk ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, yang sejatinya akan berhadapan melawan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Pasalnya, Aaron Chia/Soh Wooi Yik belum pernah menang sekalipun melawan Kevin/Marcus di berbagai ajang turnamen.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik telah bertemu Kevin/Marcus sebanyak tujuh kali, dan selama itu unggulan ganda putra Indonesia menyapu bersih seluruh pertandingan.

Menjadi menarik karena sebelum beredarnya kabar bahwa BWF telah resmi menunda ajang Malaysia Open 2021, Aaron Chia/Soh Wooi Yik mengaku dirinya akan menerima keberuntungan.

"Jika ditunda (Malaysia Open 2021) menjelang persiapan ke Tokyo, itu memberi kami keuntungan," ucapnya dikutip dari Stadium Astro.

Sekadar informasi, Malaysia Open 2021 sejatinya merupakan event untuk mendulang poin dalam perjalanan menuju Olimpiade Tokyo nanti.

Dengan ditundanya Malaysia Open 2021, BWF pun mengonfirmasi bahwa ajang tersebut secara resmi tidak lagi menjadi bagian dari kualifikasi Olimpiade Tokyo.

BACA JUGA: Icuk Sugiarto Bocorkan Cara Jadi Pebulu Tangkis Andal, Ternyata

Ditundanya Malaysia Open 2021 dan akan kembali terselenggara pasca Olimpiade Tokyo dimulai, seakan membawa berkah untuk Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Pasalnya, mereka tidak akan kehilangan poin lebih awal dan tidak akan tertinggal poin dari para pesaingnya, karena sejak awal peluang menang melawan Kevin/Marcus sangatlah kecil.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co