GenPI.co - Aktris cantik Ucie Sucita mengaku sangat nyaman menjalani dua kegiatan berbeda di dunia hiburan.
“Selain nyanyi, aku sudah nyaman di sinetron," kata Ucie kepada JPNN.com beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Mau THR? Buruan Ikut Lomba Cover Lagu Alun-Alun Mojokerto
Dia mengakui shooting sinetron memang menyita waktu. Namun, dia selalu bisa menyelesaikan shooting tepat waktu.
"Alhamdulillah, aku syuting sinetron maksimal sudah selesai sampai jam 12 malam, nggak sampai dini hari,” kata Ucie.
Direktur Utama Sarijaya Indomusik (SJI) itu menambahkan, syuting sinetron membutuhkan kerja tim yang lama, terutama saat kejar tayang.
“Aku pilih tawaran sinetron yang syutingnya nggak sampai dini hari atau pagi lagi," kata Ucie.
Ucie sendiri sudah membintangi beberapa sinetron. Salah satunya ialah Emak Gue Jagoan 3.
Namun, sinetron itu disetop untuk sementara karena diganti program lain yang bernuansa religi untuk mengisi slot Ramadan.
Ucie mengaku selalu mendapatkan peran antagonis dalam setiap sinetron yang dibintanginya.
"Mungkin karakter aku di sinetron cocoknya jadi wanita yang baper, jutek, dan ceriwis,” kata Ucie.
Dia pun berharap bisa mendapatkan peran protagonist pada sinetron lainnya.
BACA JUGA: Ayo Ikut Lomba Cover Lagu Alun-Alun Mojokerto, Hadiahnya Buat THR
Ucie menambahkan, saat ini tawaran syuting sinetron baru terus mengalir.
"Insyaallah, habis Lebaran syuting lagi,'' kata Ucie. (dmr/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News