Mendapat Hidayah, 5 Aktris Cantik Ini Mantap Berhijab

15 April 2021 04:30

GenPI.co - Hidayah yang datang membuat lima aktris seksi dan cantik Tanah Air ini mantab memutuskan untuk berhijab.

Tidak ada kata terlambat untuk menjadi pribadi yang lebih baik, setiap orang berhak untuk memperbaiki diri dan menerima hidayah masing-masing.

BACA JUGA: Jawaban Mencengangkan Politisi PDIP soal Perjodohan Gading Marten

Tidak ada yang tahu kapan seseorang bisa mendapatkan hidayah. Hidayah bisa datang kapanpun dan dimanapun bahkan disaat yang tidak terduga.

Termasuk para wanita cantik yang akhirnya mengambil keputusan yang bisa mengubah kehidupan mereka yakni dengan menutup aurat.

BACA JUGA: 3 Artis Ternyata Sudah Memutuskan untuk Pindah Agama

Berikut ini lima wanita cantik yang memutuskan untuk berhijab.

1. Deswita Maharani


Foto: Instagram @deswitamaharani80

Aktris, presenter dan komedian Deswita Maharani memutuskan untuk berhijab sejak Juni 2020. 

Wanita cantik ini mengaku mantap menutup seluruh tubuh indahnya setelah ikut suatu pengajian bersama sang suami, Ferry Maryadi.

BACA JUGA: 3 Artis Menikah Beda Agama, Pasangan Nomor 1 Tetap Harmonis

2. Venna Melinda


Foto: Dok. Instagram Venna Melinda

Artis cantik bertubuh indah, Venna Melinda mantap berhijab pada 2020 silam. Venna terlihat anggun dengan tampilan barunya.

Ibu dari tiga anak ini mengaku ingin menjadi contoh yang lebih baik untuk anak-anaknya.

BACA JUGA: Perubahan Lesti Kejora Luar Biasa, Dari Imut Hingga Cantik

3. Nathalie Holscher


Foto: Instagram @nathalieholscher

Nathalie Holscher memutuskan menjadi mualaf pada September 2020 lalu, tepatnya sebelum resmi dipinang oleh komedian kondang, Sule.

Mantan model, penyanyi dan DJ ini mengaku mendapat hidayah dan kemudian mantap untuk berhijab.

BACA JUGA: Bikin Baper, Nadine Chandrawinata Berjanji Temani Suami Puasa

4. Anggita Sari


Foto: Instagram @anggitasari612

Mantan model dan DJ seksi Anggita Sari telah mantap berhijrah.

Menekuni profesi DJ sejak 2012, Anggita memutuskan untuk berhijab usai melahirkan anak laki-lakinya.

BACA JUGA: Cerita Mualaf Deddy Corbuzier, Tersentil Pesan Syekh Ali Jaber

5. Rey Utami


Foto: instagram.com/reyutami

Nama pembawa acara Rey Utami sempat menjadi kontroversi terkait video 'ikan asin' yang membuat dirinya dinyatakan sebagai tersangka dan berujung di bui.

Selama masa tahanannya, Rey Utami mengaku lebih mendalami ilmu agama sehingga mendapat hidayah dan mantap untuk berhijab.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co