GenPI.co - Selalu ada yang menarik jika mengulik Industri Hiburan Korea, apalagi pesona selebritasnya. Bukan hanya soal wajah yang rupawan, banyak dari aktris Korea juga memiliki pengalaman spiritual yang inspiratif.
Diketahui, tak sedikit publik figur Korea Selatan yang memutuskan memeluk agama Islam dan menjadi seorang mualaf. Penasaran ada siapa saja? yuk simak 4 aktris Korea yang memutuskan menjadi mualaf, seperti dihimpun dari berbagai sumber:
BACA JUGA: Wajib Nonton, 4 Drama Korea dengan Ending Paling Membahagiakan
1. Ayana Jihye Moon
Ayana Moon merupakan salah satu selebgram yang cukup populer. Gadis kelahiran 28 Desember 1995 memutuskan untuk beragama Islam terlihat dari unggahan instagramnya beberapa tahun lalu menggunakan hijab.
Tidak hanya itu saja, dia juga menggungah kitab suci Al-Qur’an di sosial media pribadinya tersebut.
2. Breanna Youn
Pecinta drama Korea pastinya sudah tidak asing lagi dengan wajah manis anak kecil satu ini. Breanna Youn juga seorng selebram, pemain film, dan model cilik.
Telah dikonfirmasi anak kecil ini memeluk agama Islam alias menjadi seorang mualaf karena ikut bersama dengan keluarga masuk islam dan tinggal untuk sementara di Dubai.
3. Han Ga In
Han Ga In juga diketahui memutuskan untuk menjadi mualaf. Wanita kelahiran 25 Februari 1982 ini mengungkapkan dirinya telah masuk islam dan telah menjalankan puasa sejak beberapa tahun lalu.
Walau belum jelas puasa yang dijalankan sesuai dengan ajaran islam, banyak media memberitakan bahwa dia telah memeluk agama islam.
BACA JUGA: Bikin Nostalgia, 4 Drama Korea Tentang Cinta Monyet di Sekolah
4. Kim Tae Hee
Aktris cantik pemeran 'Hi Bye Mama' ini dikabarkan telah masuk Islam. Wanita yang pernah dinobatkan menjadi aktris tercantik di Korea Selatan ini diberitakan telah memeluk Agama Islam dan terbukti memalui unggahan video Youtube yang ramai dikalangan netizen, bahwa dirinya telah terkonfirmasi menjadi mualaf. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News