GenPI.co - Biduk rumah tangga pengacara Hotma Sitompul dengan istrinya, Desiree Tarigan tak kunjung menemui titik terang.
Bahkan suasana terlihat makin keruh dengan sindiran Hotman Paris.
Mengetahui hal tersebut, Hotma bahkan menggandeng beberapa pengacara senior, seperti Partahi Sihombing, Muara Karta Simatupang, dan beberapa rekan lain untuk melawan Hotman Paris.
BACA JUGA: Hotma Sitompul Terus Terang Soal Isu Perselingkuhan, Ternyata...
Partahi mengatakan, kedatangannya kali ini untuk mendukung penuh Hotma Sitompoel.
"Jadi, kami datang ke rumah Pak Hotma untuk membicarakan segala aspek. Karena, sesama orang Batak dan teman lama jadi apa yang dirasakannya kami bisa rasakan," ungkap Partahi Sihombing di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Menurutnya, masalah Hotma Sitompoel merupakan hal yang sama dirasakan olehnya. Dengan demikian, dia memperingatkan Hotman Paris untuk profesional dalam bekerja.
Partahi lantas menjelaskan, tindakan Hotman dengan aksi sindir tidak pantas dilakukan ke sesama pengacara.
Sebab, dia menilai bahwa itu di luar dari pekerjaannya sebagai penengah masalah.
"Kami semua lawyer papan atas ini siap. Jadi, kalau di sana lawan mengatakan (pengacara) papan atas kami juga, kan, ini masalah pengakuan saja," tambahnya.
Pihak Hotma mengaku tersinggung dengan nada bicara Hotman Paris yang dinilai memojokkan bahkan meledek kliennya.
BACA JUGA: Pengakuan Anak Hotma Sitompul: Tidak Dianggap di Rumah Sendiri!
Partahi menyebutkan, Hotman Paris berbicara hal yang belum waktunya, seolah tak ingin mendamaikan.
"Bicara mengenai pembagian (harta), gugatan saja belum ada, bicara ini itu, sehingga jadi norak menurut saya Hotman Paris," sambungnya," ujar Partahi.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News