GenPI.co - Beberapa waktu terakhir, aktor Korea Ji Soo diterpa isu tak sedap. Ia dirumorkan terlibat kasus bullying saat masih di bangku sekolah.
Dilansir dari Allkpop, rumor ini bermula dari pengakuan seorang netizen yang mengatakan bahwa dirinya adalah mantan teman sekelas Ji Soo di Sekolah Menengah Seorabeol.
BACA JUGA: 4 Drakor Ini Tampilkan Sisi Buruk Cowok Korea
Ia menyebut Ji Soo sebagai pelaku kekerasan di sekolah, serta sering terlibat perkelahian, merokok, hingga melempar makanan ke arah siswa lain.
Tak berselang lama tuduhan tersebut merebak di media, Ji Soo lagi-lagi dituduh telah melakukan pelecehan seksual semasa sekolah dulu.
Terkait rumor tersebut, pihak agensi yang menaungi Ji Soo, KeyEast Entertainment meminta berbagai pihak yang memiliki bukti atau pernyataan terkait masalah ini untuk mengirimkan semuanya melalui email.
Sebelum menjadi aktor, Ji Soo merupakan seorang atlet judo yang berprestasi, sebelum akhirnya menyerah karena cedera.
Pria yang lahir pada 30 Maret 1993 ini merupakan aktor trainee di bawah JYP Entertainment pada tahun 2012.
Ji Soo kuliah di Digital Seoul Culture Arts University dengan mengambil jurusan Film dan memulai debut aktingnya pada tahun 2009.
Saat itu, ia membintangi beberapa film pendek, dan selanjutnya mendapatkan peran utama dalam film independen Korea-Filipina Seoul Mates.
Ji Soo pertama kali mendapat pengakuan dalam drama sekolah menengah Angry Mom (2015).
Sejak itu, ia membintangi serial televisi Cheer Up! (2015), Page Turner (2016) dan Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016); serta film One Way Trip (2016).
Pada 2017, ia ikut membintangi komedi romantis fantasi JTBC Strong Woman Do Bong-soon, berperan sebagai petugas polisi pemula yang bersemangat.
Pada tahun 2018, Ji Soo berperan dalam drama JTBC khusus Ping Pong Ball, dan drama roman remaja Netflix My First First Love.
BACA JUGA: 4 Tips Sukses LDR ala Song Hye Kyo dalam Drama Korea Encounter
Jisoo menandatangani kontrak dengan agensi KeyEast pada tahun 2020,
Ia juga dikenal sebagai bagian dari grup teman selebriti BYH48 yang terdiri dari Suho EXO, Ryu Jun-yeol, Byun Yo-han, Lee Dong-hwi dan banyak lagi. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News