Tengku Dewi Putri Sebut Andrew Andika Sibuk Sama Cewek Lain

07 Desember 2024 06:00

GenPI.co - Artis cantik Tengku Dewi Putri tidak melarang suaminya, aktor ganteng Andrew Andika, bertemu anak-anak di tengah proses cerai yang mereka jalani.

Tengku Dewi Putri mempersilakan Andrew Andika bertemu dua buah hatinya kapan pun.

"Aku masih memperbolehkan,” kata Tengku Dewi Putri beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:  Sepakat Cerai, Tengku Dewi Putri dan Andrew Andika Sulit Rujuk

Meskipun demikian, Tengku Dewi Putri menyindir gelagat yang selama ini ditunjukkan Andrew Andika. 

“Kenyataannya, sekarang dia juga lebih banyak waktu sama cewek," ujar Tengku Dewi Putri.

BACA JUGA:  Tengku Dewi Putri Ngebet Cerai, Andrew Andika Pasrah

Wanita 36 tahun itu pun menyayangkan sikap Andrew Andika di dalam kehidupan sehari-hari.

Sebab, Tengku Dewi Putri menilai Andrew Andika lebih sibuk dengan kehidupan pribadi dibandingkan menghabiskan waktu bersama anak.

BACA JUGA:  Andrew Andika Ngaku 2 Tahun Tidak Dilayani Tengku Dewi Putri di Ranjang

Tengku Dewi Putri pun mengaku sudah bosan membahas kehidupan pribadi suaminya.

Sebab, Tengku Dewi Putri menilai Andrew Andika selama ini sudah menunjukkan keegoisan.

"Aduh, sebenarnya malas membahas ini, tetapi nyatanya dia lebih mementingkan keegoisan dia daripada spend time sama anak-anaknya," kata Tengku Dewi. (mcr7/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co