GenPI.co - Ibu aktor senior Dede Yusuf, Rahayu Effendi, meninggal dunia di Rumah Sakit Metropolitan Medical Centre, Jakarta Selatan, Kamis (28/11).
Rahayu Effendi mengembuskan napas terakhirnya pada usia 82 tahun. Kabar Rahayu meninggal diungkap anak Dede Yusuf, Kaneishia Yusuf.
Melalui unggahan di Instagram Story, Kaneishia Yusuf menyebut neneknya meninggal pada pukul 04:38 WIB.
Kaneishia Yusuf berharap semua amal ibadah Rahayu Effendi semasa hidup bisa diterima Allah SWT.
"I love you, Nin Ayu, always,” tulis Kaneishia Yusuf.
Sementara itu, Dede Yusuf meminta maaf atas semua kesalahan ibunya semasa hidup.
"Mohon dimaafkan," tulis Dede Yusuf.
Jenazah Rahayu Effendi disemayamkan di rumah duka di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.
Dia dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Kamis (28/11) pukul 14:00 WIB.
Semasa hidupnya, Rahayu Effendi sudah membintangi banyak film, seperti Pilihan Hati. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News