GenPI.co - Artis cantik Amanda Manopo tidak memungkiri fakta bahwa dirinya memang gemar berbelanja.
Mantan pacar Billy Syahputra tersebut bahkan mengaku sering kalap ketika shopping.
"Kalau belanja, namanya perempuan enggak mungkin enggak kalap," ujar Amanda di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (24/11).
Saking kalapnya, Amanda Manopo mengaku tidak mengetahui dana untuk berbelanja.
“Enggak tahu, deh,” ujar Amanda Manopo.
Meskipun demikian, wanita cantik itu tidak terlalu pusing keuangannya akan tersedot.
Sebab, Amanda Manopo mempunyai orang yang bisa mengatur keuangannya agar tidak jebol.
“Kebetulan ada yang pegang keuangan saya. Mungkin bisa tanya sama dia," ucap Amanda Manopo.
Amanda Manopo mengakui dirinya sering kalap ketika berbelanja pakaian, seperti baju syuting.
"Yang pastinya baju, baju untuk keperluan syuting, jalan-jalan," tutur Amanda Manopo. (mcr7/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News