Ruben Onsu Gugat Cerai Sarwendah, Ayu Ting Ting Beri Dukungan

16 Juni 2024 07:00

GenPI.co - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting tidak mau berkomentar tentang gugatan cerai yang dilayangkan Ruben Onsu terhadap istrinya, artis cantik Sarwendah.

Meskipun demikian, Ayu Ting Ting tetap memberikan dukungan kepada Ruben Onsu.

"Doain yang terbaik buat Kak Ruben," kata Ayu saat ditemui di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat, Sabtu (15/6).

BACA JUGA:  Ruben Onsu Gugat Cerai Sarwendah, Netizen Doakan Rujuk

Pelantun lagu Sambalado itu memilih diam ketika ditanya tentang komunikasi dengan Ruben Onsu dan Sarwendah.

Ayu Ting Ting memutuskan memilih menghindari pertanyaan awak media, lalu menghindar. 

BACA JUGA:  Gugat Cerai Sarwendah, Ruben Onsu Kecewa Pernikahannya Dianggap Rekayasa

"Permisi, maaf, ya," ujar Ayu Ting Ting.

Sebagaimana diketahui, pernikahan pasangan artis Ruben Onsu dan Sarwendah tengah berada di ujung tanduk.

BACA JUGA:  Sidang Cerai 9 Juli 2024, Ruben Onsu Tidak Minta Gana-gini dari Sarwendah

Ruben Onsu telah mengajukan gugatan cerai kepada Sarwendah di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Gugatan cerai Ruben Onsu dan Sarwendah telah terdaftar dengan nomor perkara 551/Pdt.G/2024/PN JKT.SEL.

Gugatan tersebut didaftarkan Ruben Onsu pada 11 Juni 2024. Hingga kini, keduanya masih kompak bungkam atas masalah rumah tangga keduanya.(mcr31/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co