10 Tahun Menikah dengan Alyssa Soebandono, Dude Harlino Masih Belajar

10 Maret 2024 23:00

GenPI.co - Aktor ganteng Dude Harlino tidak menyangka pernikahannya dengan artis cantik Alyssa Soebandono sudah berjalan sepuluh tahun.

Dude Harlino tidak memungkiri dirinya dan Alyssa Soebandono masih saling berusaha menyeimbangkan diri.

"Ternyata enggak berasa usia pernikahan sudah cukup banyak. Intinya, saya sama Icha lebih banyak bersyukur," ujar Dude Harlino di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Sabtu (9/3).

BACA JUGA:  Iqbal Pakula Meninggal Karena Sakit Jantung, Dude Harlino Kaget

Dude Harlino mengatakan menjalani pernikahan selama sepuluh tahun bukanlah hal yang mudah.

Dia dan Alyssa Soebandono harus melewati banyak momen suka dan duka secara bersama-sama.

BACA JUGA:  Alyssa Soebandono Hamil, Aktivitasnya Dibatasi Dude Harlino

“Ada hal yang perlu banyak yang perlu diseimbangkan, di-adjust satu sama lain, dikompromikan, dikomunikasikan," sambung Dude Harlino.

Dude menjelaskan dirinya dan Alyssa Soebandono masih belajar menjadi orang tua yang baik bagi anak-anaknya.

BACA JUGA:  Alyssa Soebandono Hamil, Dude Harlino: Bulan 1-3 Mau Makan Muntah

"Kami sampai ke sekian ini, sampai tahun ini masih banyak belajar masing-masing, terutama mejadi orang tua kemudian jadi suami yang baik, jadi istri yang baik itu," tutur Dude Harlino.

Dude Harlino juga mengaku mendapatkan banyak ilmu selama menikah dengan Alyssa Soebandono.

“Kata kunci komunikasi suami istri pentingnya luar biasa," ucap Dude Harlino. (mcr7/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co