GenPI.co - Kuasa hukum Ari Wibowo, Ricky Saragih, mengaku memiliki bukti perselingkuhan Inge Anugrah dengan pria lain.
Ricky menyebut orang ketiga di dalam rumah tangga Ari Wibowo dan Inge Anugrah sudah ada sejak tahun lalu.
“Kami ketahui sejak 2022,” kata Ricky dalam video di kanal YouTube Intens Investigasi, Senin (5/6).
Pihaknya pun akan menyerahkan bukti perselingkuhan Inge Anugrah dalam sidang selanjutnya.
“Alat bukti cukup. Ada beberapa beberapa bukti surat yang akan kami tunjukkan nanti kepada majelis,” ucap Ricky.
Ricky menjelaskan beberapa bukti perselingkuhan Inge Anugrah dengan pria lain di antaranya berupa chat.
Meskipun demikian, Ricky tidak menyebut apakah pria selingkuhan Inge berada di circle yang sama atau tidak dengan wanita cantik itu.
“Saya tidak bisa masuk ke situ. Kita lihat aja nanti. Pembuktikan juga masih jauh,” ujar Ricky.
Ricky memastikan dugaan perselingkuhan bukan upaya Ari Wibowo meminta hak asuh anak.
“Sebab, yang menjadi pokok perkara ialah penyebab perceraian, penyebab percekcokan,” ujar Ricky. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News