Diluncurkan, Patung Lilin Agnez Mo di Madame Tussauds Mirip Banget

06 Oktober 2022 08:40

GenPI.co - Museum Madame Tussauds Singapura akhirnya resmi meluncurkan patung lilin penyanyi multitalenta Agnez Mo pada Rabu (5/10/2022).

Kabar bahagia ini diunggah Agnez Mo lewat akun Instagram miliknya. Dalam dokumentasi yang terlihat, patung lilin Agnez tampak sangat mirip dengan aslinya.

Patung tersebut berbalut hoodie warna kuning, biru putih yang tampak over-sized, berpadu dengan setelan celana rumbai dan heels.

BACA JUGA:  Wow, Agnez Mo Jadi Kapten Kehormatan di Klub Bola Los Angeles FC

Tampilan wajah patung pelantun Matahariku ini juga terlihat menawan dengan makeup bold dan tatanan hair do pony tail memanjang.

Ia mengaku tak menyangka patung lilinnya berhasil diabadikan oleh salah satu museum ternama di dunia itu.

BACA JUGA:  Siap Panaskan Synchronize, Agnez Mo Punya Permintaan Khusus

“Ini baru terjadi. Ini masih terasa begitu nyata,” tulis Agnez Mo dikutip Kamis, (6/10).

Penyanyi yang sudah Go International ini mengucapkan terima kasih kepada Madame Tussauds karena telah memilihnya untuk berada dalam deretan figur patuh selebritas dan tokoh penting lainya di dunia.

BACA JUGA:  Agnez Mo, 3 Diva hingga Denny Caknan Meriahkan Synchronize 2022

Ia juga merasa bangga karena telah menjadi dirinya dalam simbol patung tersebut.

“Ini untuk merayakan versi saya, dan untuk merayakan warisan saya. Saya merasa sanagt terhormat,” imbuhnya.

Kabar bahagia ini juga mendapat respons baik dan antusiasme dari banyak penggemar dan deretan selebritas.

Rata-rata mereka takjub dengan hasil patung lilin yang dianggap sangat mirip dengan aslinya.

Diketahui, Agnez Mo menjadi artis Indonesia pertama yang bergabung di Madame Tussauds Singapura.

Pihak Madame Tassauds Singapura mengungkapkan bahwa Agnez Mo dipilih karena menjadi artis dengan penghargaan terbanyak di Indonesia. Selama berkarier, Agnez Mo sudah meraih lebih dari 70 penghargaan di berbagai ajang.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co