GenPI.co - Pasangan artis Dinda Hauw dan Rey Mbayang memutuskan menghabiskan waktu libur Lebaran ke Manado, kampung halaman Rey.
Keduanya pun untuk pertama kalinya membawa sang buah hati, Arshakalif Muhammad Mbayang.
"Shaka itu pertama kali pulang ke Manado. Alhamdulillah, pas pulang kampung, tuh, happy banget. Dia suka keramaian ternyata, walaupun lahir di masa pandemi," kata Dinda Hauw saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (14/5).
Dinda menambahkan ada satu momen yang membuat sang buah hati begitu antusias dan senang saat diajak pergi ke Manado.
"Waktu dibawa ke pulau, dia bahkan enggak mau mau udahan mandinya. Dia suka berenang," tambahnya.
Dia menuturkan momen pulang kampung ke Manado pun menjadi ajang perkenalan bagi Shaka untuk berkenalan dengan para sepupunya yang tidak berbeda jauh umurnya dengan dia.
"Seneng banget, ya. Shaka ini juga ketemu sama sepupunya yang kebetulan enggak jauh (umur, red) bedanya. Jadi, ketemu sama bayi-bayi juga di sana," tutur Dinda.
Menurut Rey Mbayang, pengarahan terhadap Shaka untuk mengenal keluarga di kampung halaman menjadi momen penting, sekalipun dirinya lahir di kota.
"Jadi, kami maksimalkan supaya anak ini bisa mengenal keluarga besar yang ada di kampung halaman sehingga tetap ingat terus, sekalipun tumbuh besar di kota," ungkapnya.
Selain itu, Dinda dan Rey pun turut serta membawa sanak keluarganya yang ada di Jakarta untuk pergi berlebaran ke Manado pada tahun ini.
"Jadi, kami pulang ke kampung aku, tuh, kan bawa keluarga besar dari Jakarta. Amang, ipar-ipar, mama kami, dan semuanya nyatu di sana," ujar Rey.
Bagi Rey, momen berkumpul bersama di kampung halamannya merupakan momen menyatukan dua keluarga di antara dirinya dan Dinda.
"Menyatukan dua keluarga itu bukan hal yang gampang, ya. Jadi, kami berusaha untuk se-intens mungkin membiasakan kumpul keluarga. Sebab, kami tulus, yang berkumpul juga tulus," tambahnya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News