Bintang Emon Menikah Tahun Ini, Mau Pakai Cincin Kawin yang Aneh

21 April 2022 13:25

GenPI.co - Komika Bintang Emon akan menikah tahun ini dengan sang kekasih, Alca Oktaviani.

Bintang Emon pun mengungkapkan rencana pernikahnnya itu.

Menurutnya, dia sudah mempersiapkan segala kebutuhannya termasuk mas kawin.

BACA JUGA:  Kalahkan Hyun Bin, Bintang Emon Paling Banyak Dicari di Google

“Pertengahan tahun ini (rencana pernikahan),” ucap Bintang saat dijumpai di acara aniversary Frank & co yang ke-26, Rabu (20/4).

Bintang Emon membeberkan persiapannya dalam memilih cincin.

BACA JUGA:  Berakting dengan Kiky Saputri, Bintang Emon Siapkan Mental

"Sebenarnya lebih mengontrol ke pilihan saya aja sih. Soalnya, saya suka (desain cincin) yang aneh-aneh," katanya.

Dia pun memaparkan bentuk cincin yang disukainya.

BACA JUGA:  Perjalanan Karier Bintang Emon, Akui Tertutup dan Pemalu

“Gede dan mencolok. Hotman Paris adalah panutan saya," ujarnya.

Namun, pria bernama lengkap Gusti Muhammad Abdurrahman Bintang Mahaputra itu akhirnya memilih desain cincin berlian yang sederhana.

Sebab, Bintang Emon memutuskan untuk mengikuti selera calon istrinya.

“Kalau calon saya sukanya sederhana,” ucapnya.

Seperti yang diketahui, Bintang Emon melamar kekasihnya Alca Oktaviani pada Februari 2022.

Keduanya sudah berpacaran sejak 2019.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co