GenPI.co - Presenter Dorce Gamalama mengaku telah mendapatkan bantuan dari Presiden Jokowi dan presiden kelima, Megawati Soekarnoputri.
Bahkan, jumlah bantuan yang diberikan mencapai terbilang hingga ratusan juta rupiah.
"Megawati ngasih Rp 150 juta terus Jokowi ngasih Rp 200 juta, alhamdulillah," ujar Dorce Gamalama saat berbincang dalam vlog Denny Sumargo di YouTube, Minggu (23/1/2022).
Selebritas berusia 58 tahun itu berterima kasih atas bantuan dari Jokowi dan Megawati Soekarnoputri.
Dorce Gamalama memastikan bantuan tersebut sangat berguna untuk biaya pengobatannya.
"Karena dikasih, saya terima," jelas presenter asal Solok itu.
Meski demikian, Dorce Gamalama menyatakan bantuan tersebut masih belum cukup untuk biaya keseluruhan pengobatan.
Sebab, dirinya tidak hanya butuh kursi roda namun tindakan medis hingga bisa berjalan kembali.
"Saya enggak mau duduk di kursi roda, saya pengin bisa jalan lagi," tuturnya.
Sebagai informasi tambahan, Dorce Gamalama dikabarkan mengidap penyakit komplikasi diabetes yang telah dideritanya selama 8 tahun belakangan ini.
Penyakitnya ini sudah menyebar ke organ vital lainnya seperti ginjal, jantung dan saraf.
Selain itu, Dorce Gamalama turut didiagnosis mengidap penyakit demensia alzheimer.
Dia sempat dirawat di Rumah Sakit Pusat Pertamina Jakarta Selatan.(ded/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News