GenPI.co - Aktris Nikita Mirzani bersiap menyambut liburan akhir tahun 2022.
Dia mengaku ingin menghabiskan akhir tahun dengan berlibur.
Namun, Nikita lebih memilih liburan di dalam negeri bersama anak-anaknya.
Salah satu destinasi yang dipilih adalah Bali.
Nikita Mirzani merasa malas jika liburan ke luar negeri.
Sebab, nantinya harus menjalani karantina selama sepuluh hari.
"Ini mau berangkat ke Bali. Ke Bali, soalnya gue keluar negeri harus karantina 10 hari, kan, males," ungkap Nikita.
Terlebih lagi dia tak ingin nasibnya seperti Rachel Vennya.
Lantaran, Rachel Vennya disorot karena kabur dari karantina.
"Gue (kalau) kabur viral, hashtag penjarakan Nikita Mirzani. Beda Rachel Vennya dan Nikita Mirzani. Pasti ada hashtag penjarakan Nikita Mirzani. Gue nggak mau," tuturnya.(chi/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News