GenPI.co - Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat,dikabarkan meminta bantuan pada Seto Mulyadi alias Kak Seto
Dia meminta pria yang dikenal sebagai penggiat dalam hak-hak anak tersebut bisa bertemu dengan cucunya Gala Sky.
Diketahui, Gala Sky saat ini dirawat oleh keluarga almarhum Bibi Ardiansyah.
"Ada rencana untuk jenguk dan saya maunya dimediasi sama Kak Seto," ucap Doddy Sudrajat di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa(14/12) malam.
Doddy mengaku sudah lama tidak melihat sang cucu. Hal itu membuatnya menyimpan kerinduan yang amat sangat.
"Keluarga besar saya pengin sekali ya gendong, cium, main sama Gala, ada kemungkinan bakal minta bantuan sama Kak Seto," ujarnya.
Doddy juga menjelaskan alasannya meminta bantuan Kak Seto untuk menjadi mediator baginya saat bertemu Gala Sky.
Pasalnya, dia merasa kurang nyaman jika bertemu dengan keluarga besannya sendirian.
Pasalnya, hubungan keluarga itu tidak baik-baik saja sepeninggalan Vanessa Angel dan Bibi Anrdiansyah.
Dia berharap bantuan Kak Seto, keluarga Bibi bisa membukakan pintu baginya.
"Karena memang saya nggak nyaman ke sana, harus ada seseorang yang bisa membukakan pintu agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, kan suasana lagi panas," tandas Doddy Sudrajat.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News