GenPI.co - Nikita Mirzani memerlihatkan sikap yang bikin kaget soal Saipul Jamil. Posisinya terlihat netral soal isu panas ini.
Ada respons yang diperlihatkan Nikita soal petisi boikot Saipul Jamil.
Ada juga sikap heran yang diperlihatkan. Itu setelah netizen terus menghakimi Ipul dengan kalimat-kalimat yang sangat pedas.
"Tanggapan tentang Saipul Jamil, menurut gua dia sudah dihukum atas kesalahannya. Manusia berhak dikasih kesempatan kedua," ujar Nikita saat live di Instagram.
Bagi Nikita, manusia tidak boleh menghakimi manusia lainnya. Yang berhak menghakimi, bagi dia, adalah Allah yang sudah menciptakan manusia.
"Gua nggak pro ke dia. Gua cuma menyuarakan suara hati sebagai sesama manusia," ujar Nikita.
Nikita lantas menegaskan kalau pernyataannya itu bukan untuk membela Saipul alias Ipul.
Sikap kritisnya juga ikut diperlihatkan. Utamanya soal cara penyemputan Ipul yang dinilai berlebihan.
"Mungkin cara penjemputan Saipul Jamil yang salah, sampai bikin kalian emosi. Coba kalau si Ipul dijemputnya biasa saja. Kalian pasti malas kan," ujar Nikita.
Pesan Nikita ke netizen, jangan repot mengurusi hidup orang lain.
"Kalian terlalu lebay. Dia sudah dihukum 5 tahun, bukan waktu yang lama," tambahnya.
Ketimbang mengeluarkan bully, Nikita meminta semua memaafkan kesalahan Saipul Jamil.
"Kecuali dia melakukan kesalahan berulang-ulang. Baru dijauhi.Kasihan dia dibully, pasti sekarang kena mental," ucapnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News