Kubu Moeldoko Itu Baik Hati, AHY Wajib Terima Kasih

12 April 2021 17:20

GenPI.co - Ada analisis menarik dari pengamat politik LIPI,Firman Noor. Dia bilang, kubu AHY wajib berterima kasih ke pasukan KLB Moeldoko. Kok bisa?

Dari analisisnya, kubu Moeldoko justru baik ke pasukan AHY. Gegara KLB Moeldoko, perhatian publik menunjukkan simpati kepada kubu AHY.

Publik malah mencaci kubu Moeldoko. "Saya kira memang kontroversi itu bisa untuk meningkatkan pengetahuan orang tentang AHY," ujar dia.

BACA JUGA: Ramalan 3 Shio Menggetarkan Jiwa, Besok Hokinya Tak Terkira

Kepala Pusat Penelitian Politik LIPI itu mengatakan bahwa Kongres Luar Biasa Partai Demokrat kubu Moeldoko di Deli Serdang juga menguatkan elektabilitas AHY.

Survei Indonesia Political Opinion (IPO) menunjukkan elektabilitas Ketua Umum Partai Demokrat itu mencapai 7,1 persen.

Menurut dia, angka itu akan berbeda jika AHY tidak menghadapi gelombang KLB dan perseteruan di Partai Demokrat.

"Mungkin (elektabilitasnya) bisa di bawah popularitas dia sekarang," ujar Firman.

BACA JUGA: Awas! Sombong dengan 3 Shio Ini Bakal Sial 

Firman pun membandingkan elektabilitas AHY saat ini dengan elektabilitas Susilo Bambang Yudhoyono ketika survei pada pemilu terakhir.

Angka popularitas SBY ketika itu berkisar 10 persen alias masih di atas angka yang didapatkan AHY kini.

Bagi Firman, popularitas AHY saat itu belum cukup untuk ikut kontestasi pada 2024. "Kelihatannya AHY akan di bawah 10 persen. Nilai itu tentu saja tidak cukup untuk menjadi presiden," ujar dia. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co