Pengamat Bongkar Fakta AD/ART Demokrat, SBY Terpojok

14 Maret 2021 11:40

GenPI.co - Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari mengatakan bahwa kepemimpinan tidak semata berdasarkan legalitas, tetapi juga persoalan legitimasi. 

Hal tersebut merujuk pada AD/ART Partai Demokrat 2020 yang tengah hangat diperbincangkan.

BACA JUGA: Mendadak, Moeldoko Muncul Pakai Celana Pendek

“Saya melihat arah proses politik AD/ART 2020 Partai Demokrat SBY punya legitimasi yang kuat. Sekuat posisi Prabowo di Gerindra atau Megawati di PDIP,” ujarnya kepada GenPI.co, Sabtu (13/3).

Akan tetapi, dia mengungkapkan bahwa legitimasi SBY sebenarnya tidak sekuat Prabowo.  

“Kalau Prabowo itu, mulai dari ide pendirian partai, infrastruktur, nama ketokohan, sumber daya dan modal sosialnya dari Prabowo,” imbuhnya.

Dia juga membeberkan kejanggalan yang ada di dalam AD/ART partai berlambang mercy tersebut. 

BACA JUGA: Jabatan Presiden 3 Periode, SBY Bisa Tarung Lawan Jokowi

“Kalau di Demokrat banyak yang mengkontestasikan termasuk ada 99 deklarator. Namun, nama tersebut tidak tercantum, hanya nama SBY dan Franky Rumangken,” katanya. (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co