Balasan Refly Harun Ke Ali Ngabalin Top Markotop!

13 Januari 2021 04:45

GenPI.co - Ahli Tata Hukum Negara Refly Harun blak-blakkan merespons kasus Tenaga Ahli Utama Ali Mochtar Ngabalin terkait unggahan foto kecelakaan pesawat.

Unggahan tersebut sebenarnya dimaksudkan untuk ucapan bela sungkawa. Namun, warganet kesal dengan foto yang diunggah oleh Ngabalin.

BACA JUGA: Mendadak Refly Harun Skakmat Anies Baswedan, Sangat Mengejutkan

Dalam foto tersebut, terlihat pesawat mirip Sriwijaya Air yang sedang menukik jatuh ke laut.

Tenaga Ahli KSP itu kini mendapat tuduhan penyebaran konten palsu.

Menanggapi hal tersebut, Refly Harun mengatakan dia berada di sisi Ali Ngabalin.  

Ahli tata hukum negara itu membela orang yang sempat mau berniat memenjarakannya tersebut.

Diketahui, Ali Ngabalin dan Refly Harun sempat beberapa kali berpolemik.

“Jangan terlalu mudah bagi kita untuk melaporkan seseorang. Saya tidak mendukung orang saling melapor karena berita hoaks,” ujar Refly Harun seperti dikutip GenPI.co pada Selasa (12/1).

BACA JUGA: Tetiba Refly Harun Berbalik Arah, Dukung FPI Ditindak

Menurut Refly, masyarakat perlu memahami bahwa ada perbedaan mendasar antara penyebar berita hoaks dan orang yang hanya membagikan informasi yang tidak diketahui kebenarannya.

Seseorang bisa dikatakan menyebar berita hoaks ketika dia tahu fakta sebenarnya, tetapi yang disampaikan berbeda.

Namun, jika orang tersebut tidak tahu kebenaran aslinya dan hanya ikut-ikutan menyebarkan sebuah informasi, bukanlah penyebar hoaks.

Dalam kasus ini, Ngabalin telah meminta maaf atas kesalahannya tersebut.

“Ketika dia menyadari kekeliruannya bahwa itu gambar tidak benar, maka itu seharusnya tidak dipermasalahkan lagi,” katanya.

Bagi Refly, permintaan maaf dari Ngabalin dan disusul dengan menghapus postingan sudah cukup untuk tidak memperpanjang kasus ini lagi.

Memperpanjang kasus seperti ini hanya akan membuat bangsa Indonesia semakin tidak produktif.

“Pesan moralnya, kalau mau unggah foto harus dipertimbangkan apakah itu akurat atau tidak,” pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co