Cadas! Inilah Sosok Low Profile Hebat di Balik Tegasnya Jokowi

31 Desember 2020 12:30

GenPI.co - Aktivis Media Sosial  Denny Siregar mengungkap satu sosok yang berada di balik langkah-langkah Presiden Joko Widodo menjaga marwah pemerintah.

Sosok itu tak lain adalah Mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) AM. Hendropriyono. Di usianya yang sudah kepala 7, semangat bela negara Hendropriyono dikatakan masih seperti pemuda 30 tahun.

BACA JUGA: Ngeri, Hendropriyono Sebut Ada 2 Organisasi Dokter Sesat

Dalam sebuah narasi yang diunggah di akun Facebooknya, Rabu (30/12), Denny menggambarkan seperti apa sosok Hendropriyono itu.

“Pak Hendropriyono bukan hanya memberi nasehat untuk bangsa pada usianya yang sepuh, ia a juga bergerak, memberikan motivasi, pemikiran, bahkan menggerakkan banyak hal,” tulis Denny.

Penulis buku Tuhan Dalam Secangkir Kopi itu juga juga mengungkap bagaimana kedekatan Hendropriyono dengan Jokowi. 

“Beliau pernah bercerita sama saya, paling bosan kalau diajak makan siang sama Pak Jokowi. ‘Menunya tempe lagi tempe lagi..’ katanya yang bikin saya ngakak,” paparnya.

Hendropriyono disebut Denny sebagai salah satu penasehat presiden urusan kemanan yang tidak ingin tampil ke muka publik.

“Ia ada di belakang layar karena buatnya, dia usia yang sekarang harus banyak berbuat bukan lagi mengumpulkan materi,” ungkap Denny.

Denny yang kerap dicap buzzer pemerintah ini membeber bahwa Hendropriyono memiliki jaringan luas di segala lapisan masyarakat. 

BACA JUGA: Cara Sangar Mahfud Bubarkan FPI, Dikawal 10 Pejabat Tinggi

Ia juga dikatakan banyak memberi masukan pada presiden  bagaimana bersikap dan menghadapi FPI.

“Beliau punya pengalaman menghadapi kelompok radikal berbaju agama pada masanya,” tandas Denny.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co