GenPI.co - Bursa calon pengganti Kapolri Idham Azis makin panas. Beberapa nama sudah disebut-sebut bakal menjadi orang nomor satu di Polri.
Rumor makin santer terdengar karena Idham bakal pensiun pada akhir Januari 2021.
BACA JUGA: Motif Pelaku Sebarkan Video Mirip Gisel Bikin Kaget, Astaga
Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane memprediksi bakal terjadi mutasi besar-besaran di internal Polri.
Menurut Neta, ada dua inspektur jenderal (irjen) di Polri yang bakal naik pangkat menjadi komisaris jenderal (komjen).
"Para perwira yang naik menjadi bintang tiga itu dipastikan akan masuk dalam bursa calon Kapolri untuk menggantikan Idham Azis," kata Neta, Kamis (12/11).
Dia menambahkan, ada 30 jenderal yang akan pensiun menjelang suksesi Kapolri pada Januari 2021.
Neta memerinci para perwira tinggi (pati) Polri itu terdiri dari tiga komjen, delapan irjen, dan 19 brigjen.
Mayoritas dari mereka ialah lulusan Akpol 1986. Jumlahnya ialah 15 perwira tinggi.
Perinciannya, empat irjen dan sebelas brigjen. Selain itu, ada 14 pati lulusan Akpol 1985 yang segera purnatugas.
Mereka terdiri dari tiga komjen, empat irjen, dan tujuh brigjen. Ada pula satu jenderal berpangkat brigjen lulusan Akpol 1987 yang akan pensiun.
BACA JUGA: Skenario Pembusukan terhadap Habib Rizieq Mengerikan, OMG
Idham sendiri merupakan lulusan Akpol 1988. Saat ini hanya ada satu teman seangkatan Idham di Akpol yang akan pensiun, yakni Brigjen Ahmad Fachruzzaman.
Neta menjelaskan, tiga komjen akan memasuki masa pensiun pada 1 Desember 2020.
Salah satunya ialah Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Heru Winarko.
Dua lainnya ialah Sekjen Kementerian Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Komjen Antam Novambar dan Sekretaris Utama Lemhanas Komjen Didid Widjanardi.
"Dengan adanya tiga komjen yang pensiun berarti akan ada tiga perwira Polri yang berpangkat irjen akan naik menjadi komjen," kata Neta.
Dia memprediksi tiga irjen yang akan naik menjadi komjen ialah Kapolda Metro Jaya Nana Sudjana, Kapolda Jawa Tengah Ahmad Luthfi, dan Kapolda Jawa Timur M Fadil.
BACA JUGA: Nikita Mirzani Berani Serang Habib Rizieq, Siapa di Belakangnya?
Jika Polri menaikkan pangkat Dankor Brimob dari bintang dua menjadi tiga, Neta menilai peluang mereka masuk bursa calon Kapolri terbuka lebar.
“Hal itu akan membuat bursa calon Kapolri pengganti Idham Azis makin riuh,” kata Neta. (boy/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News