Emrus Sihombing: Tingkat Partisipasi Pemilih dalam Pilkada Rendah

07 November 2020 12:30

GenPI.co - Pakar komunikasi Emrus Sihombing mengungkapkan penyebab rendahnya tingkat partisipasi pemilih dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada). Menurutnya, hal itu terjadi karena masyarakat belum mengenal  pasangan calon. 

"Banyak para pasangan calon muncul tiba-tiba saat pendaftaran (Pilkada). Tidak mengakar di masyarakat, mereka tidak dikenal masyarakat,"  Kata Emrus kepada Genpi.co, Jumat, (6/10). 

BACA JUGA: Reshuffle Kabinet, Pratikno Menteri yang Pertama Harus Dipecat

Pengajar magister ilmu komunikasi di Universitas Pelita Harapan itu menambahkan, pasangan calon saat ini cenderung pada pilihan yang ditawarkan partai politik. Calon independen pun juga muncul tiba-tiba menjelang pendaftaran Pilkada. 

"Sehingga tingkat pengenalan masyarakat sangat rendah. Kemudian juga masyarakat belum mengetahui kinerja dari pasangan calon yang akan maju,"  jelasnya. 

"Apalagi kalau itu pasangan calon petahana, yang boleh jadi selama ini tidak memberikan program-program yang bisa menjawab persoalan di masyarakat," imbuhnya. 

Hal itulah yang menurut Emrus menjadi penyebab menurunnya tingkat partisipasi masyarakat dalam Pilkada. 

Emrus menambahkan, bila pasangan calon sudah dikenal masyarakat, partisipasi dalam pemilihan Pilkada akan meningkat. 

BACA JUGA: Suharso Monoarfa Dilaporkan ke KPK

"Coba bayangkan, kalau misalnya pasangan calon sudah mengakar dari bawah, atas kehendak rakyat, bahkan rakyat yang berbondong-bondong menawarkan sosok tersebut ke partai di daerah tersebut. Saya kira akan sangat luar biasa responnya bila memang rakyat yang menginginkan," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co