Jenderal Andika Perkasa Tegas dan Jantan, Layak Presiden 2024?

31 Agustus 2020 19:31

GenPI.co - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa mendapat pujian setinggi langit karena bersikap tegas terhadap anak buahnya yang terlibat penyerangan Polsek Ciracas.

Wakil Ketua DPR RI Bidang Korpolkam Azis Syamsuddin terang-terangan memuji Andika.

BACA JUGA: Analisis Pakar soal Partai Baru Amien Rais, Siap-Siap Menangis!

Pasalnya, Andika berani memberikan sanksi berat kepada anak buahnya yang bertindak brutal.

"Saya apresiasi sikap tegas dari Jenderal Andika Perkasa sebagai KSAD yang memberikan sanksi terberat, yaitu pemecatan kepada anak buahnya jika terbukti terlibat," ujar Azis, Minggu (30/8).

Dia menilai ketegasan Andika merupakan buktu keseriusan pembenahan internal TNI AD.

Menurut Azis, Andika tidak menoleransi prajurit yang mencemarkan nama baik TNI AD.

 "Ini bukti bahwa beliau serius membenahi kesatuannya. Mekanismenya diatur pada Kitab Undang-Undang Hukum Pidana Militer," ujar Azis.

Azis pun memuji sikap jantan Andika yang siap memberikan bantuan perawatan kepada korban dang anti rugi atas kerusakan.

"Inilah bukti bahwa beliau perhatian dan bertanggung jawab sebagai pemimpin" ujar Azis.

BACA JUGAIni Dia Nama dan Logo Partai Baru Amien Rais

Azis pun mengajak masyarakat berperan aktif memberikan informasi terhadap peristiwa penyerangan Polsek Ciracas.

Apalagi, sambung wakil ketua umum Partai Golkar itu, Andika sudah memberikan jaminan kepada masyarakat yang melapor.

"KSAD sudah secara tegas mengatakan bahwa akan menjamin keselamatan masyarakat yang memberikan informasi mengenai peristiwa itu," tutur Azis.

Menurut Azis, informasi dari masyarakat sangat penting untuk mengusut para oknum yang terlibat.

Azis pun berharap kejadian serupa tidak terulang. Menurut dia, penyerangan Polsek Ciracas mencoreng nama baik TNI AD.

Azis menjelaskan, prajurit TNI harus memberikan rasa kenyamanan kepada masyarakat.

Dia pun berharap peristiwa memalukan itu menjadi evaluasi internal bagi TNI AD.

BACA JUGAPercuma Jokowi Reshuffle Kabinet Jika Figur Ini Masih Menteri

“Transparansi yang dilakukan KSAD Andika Perkasa adalah langkah positif bahwa yurisdiksi Peradilan Militer terbuka dan tidak memiliki kekebalan hukum terhadap para prajurit yang salah" ujar Azis. (rmolid)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co