Menjelang PSU Pilkada Serang, Bawaslu: Politik Uang Jadi Isu Hangat

18 April 2025 15:10

GenPI.co - Bawaslu menggencarkan patroli menjelang pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) PIlkada Serang 2024.

Patroli pengawasan ini melibatkan sejumlah instansi yakni TNI dan Polri yang tergabung dalam penegakan hukum terpadu atau gakkumdu.

Ketua Bawaslu Kabupaten Serang Furqon mengatakan fokus dalam pengawasan ini yaitu pencegahan politik uang di masyarakat.

BACA JUGA:  Minta Kades Netral di PSU Pilkada Serang, Bawaslu RI: Jaga Perilaku

“Sangat santer terkait politik uang menjelang PSU ini. Substansi pengawasan kami itu mencegah,” katanya dikutip dari JPNN.com, Jumat (18/4).

Dia menjelaskan pencegahan ini supaya tidak terjadinya politik uang. Bukan berarti pengawas mencari-cari kesalahan.

BACA JUGA:  PSU Pilkada Serang, Sukarelawan: Mau Diulang 1.000 Kali, Ratu Zakiyah Menang

Furqon menyampaikan pengawasan akan semakin diperketat pada Jumat (18/4) sampai Sabtu (19/4) menjelang PSU.

“Kami terus berkeliling. Pengawas tempat pemungutan suara (PTPS) juga berkeliling dengan dikomando pengawasan keluarhaan. Sebab politik uang jadi isu hangat,” ujarnya.

BACA JUGA:  Andra Soni Tetapkan 19 April Hari Libur untuk PSU Pilkada Serang

Dia juga mengimbau kepada para pejabat untuk tidak melakukan pergerakan massa untuk mendukung salah satu pasangan calon.

Bawaslu pun mengawasi kepala desa, camat, maupun aparatur sipil negara (ASN) menjelang pelaksanaan PSU ini.

“Kami awasi kades, camat, dan umumnya ASN. Jangan sampai muncul mobilisasi untuk salah satu pasangan calon,” ucapnya. (mcr34/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co