GenPI.co - KPK meyakini Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bersikap kooperatif dan tidak akan merintangi penyidikan pada perkara yang menjeratnya.
Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika mengatakan jika melihat sejumlah pernyataan dari Hasto Kristiyanto, yang bersangkutan akan menjalani proses penyidikan.
“Tentu itu menjadi kabar baik bagi penyidik,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (4/1).
Menurut dia, pernyataan Sekjen PDIP itu bisa menjadi contoh kepada semua pihak yang berurusan dengan KPK supaya proses penyidikan bisa berjalan lancar.
“Memberi contoh kepada siapa pun, baik saksi maupun tersangka untuk bisa kooperatif dalam prosesnya,” tuturnya.
Hasto Kristiyanto sebelumnya mengatakan akan taat pada proses hukum terkait penetapan dirinya menjadi tersangka yang dilakukan KPK.
Dia mengaku siap untuk menghadapi proses hukum dengan kepala tegak dan mulut tersenyum. Hasto menyatakan siap menghadapi risiko apa pun demi perjuangan terhadap cita-cita.
“PDIP merupakan partai yang menjunjung tinggi supremasi hukum,” tuturnya.
Politikus dari Yogyakarta itu mengaku sudah paham mengenai sejumlah risiko yang akan dihadapi ketika mengkritisi demokrasi yang harus ditegakkan.
Dia juga menyinggung terkait sejumlah sumber daya negara yang dipakai dem kepentingan politik praktis.
“Kami tidak akan pernah menyerah. Baik mau dipakai suatu proses intimidasi secara formal maupun cara-cara di luar formal. Kami sudah menyiapkan risiko terburuk,” ucapnya. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News