Quick Count Pilkada Surabaya: Eri Cahyadi Mulus, Kotak Kosong 15,46 Persen

27 November 2024 17:38

GenPI.co - Eri Cahyadi yang berpasangan dengan Armuji hampir bisa dipastikan menjadi pemenang Pilkada Surabaya 2024.

Sebab, mereka mendapatkan suara yang jauh lebih banyak dibandingkan kotak kosong.

Berdasarkan quick count versi Charta Politika, Rabu (27/11) pukul 17:02 WIB, Eri-Armuji mendapatkan 84,54 persen suara.

BACA JUGA:  Quick Count Pilkada Banten: Andra Soni 58,43 Persen, Airin Kalah Telak

Angka itu didapatkan dari 71,50 persen suara yang masuk dalam hitung cepat Charta Politika.

Sementara itu, kotak kosong yang menjadi lawan Eri-Armuji mendapatkan 15,46 persen suara.

BACA JUGA:  Quick Count Pilkada Sumut: Bobby Nasution Menang Telak, Edy Rahmayadi Cuma 36,90 Persen

Dengan konfigurasi itu, Eri Armuji sudah hampir pasti akan memenangi Pilkada Surabaya 2024.

Sebab, mereka hanya menghadapi kotak kosong pada Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) Surabaya 2024.

BACA JUGA:  Quick Count Pilgub Jatim: Khofifah 58,70 Persen, Risma 32,73 Persen

Kemenangan yang didapatkan Eri Cahyadi dan Armuji memang terlihat sangat wajar.

Sebab, mereka didukung banyak partai pada Pilkada Surabaya 2024, seperti PDIP, PKB, dan Golkar. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co