TNI Gelar Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Ini Persiapannya

16 Oktober 2024 09:30

GenPI.co - TNI menggelar operasi pengamanan VVIP untuk pelantikan presiden dan wakil presiden RI pada 16–23 Oktober 2024.

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Hariyanto mengatakan pasukan mengikuti rangkaian persiapan pengamanan VVIP untuk pelantikan presiden.

Ini mencakup apel gelar personel dan material, simulasi taktik (TFG), dan gladi rangkaian baik untuk pejabat dan tamu negara di Lapangan Silang Monumen Nasional, Jakarta.

BACA JUGA:  Akhirnya! Joni Pemanjat Tiang Bendera dari Belu Lulus Calon Bintara TNI AD

“(Kemudian rangkaian dilanjutkan dengan) pengamanan jalannya Sidang Paripurna MPR RI sampai dengan acara selesai keseluruhan,” kata dia, dikutip Rabu (16/10).

Hariyanto menjelaskan apel gelar pasukan dan TFG dijadwalkan berlangsung di Lapangan Silang Monas pada Kamis (17/10).

BACA JUGA:  Komitmen Majukan Olahraga Nasional, TNI Gelar Turnamen Catur

Sedangkan gladi kotor di lokasi acara pelantikan di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, pada Jumat (18/10), dan gladi bersih pada Sabtu (19/10).

Hariyanto mengungkapkan TNI mengerahkan pasukan dari tiga matranya ,yaitu TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut, dan TNI Angkatan Udara.

BACA JUGA:  Sekjen Gerindra Sebut Menteri Presiden Jokowi Masuk Kabinet Prabowo

Nantinya setiap satuan TNI yang dikerahkan menjalankan tugas-tugas khusus.

“Setiap satuan akan memiliki peran khusus, seperti pengawasan, patroli, dan pengamanan VVIP/VIP, guna menjaga keamanan selama pelantikan berlangsung,” ungkap dia.

Dalam pengamanan pelantikan presiden dan wakil presiden ini, TNI bekerja sama dengan Polri.

“Rencana itu mencakup pengamanan area sekitar lokasi pelantikan, serta pengaturan arus lalu lintas, dan akses masyarakat,” jelas Kapuspen.

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai presiden dan wakil presiden RI periode 2024–2029 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, pada 20 Oktober 2024.

Pelantikan itu akan dihadiri oleh sejumlah pejabat lembaga tinggi negara, pemimpin negara-negara sahabat, dan kandidat-kandidat Pilpres 2024.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co