GenPI.co - Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut program makan bergizi gratis yang dicanangkan Presiden terpilih Prabowo Subianto adalah bentuk amal sosial.
“Amal sosial dari seorang pemerintah, seorang politi memberi makan siang untuk semua anak Indonesia,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (21/9).
Hal tersebut disampaikannya saat membuka Rapimnas I Gerakan Muslim Indonesia Raya (GEMIRA) di Jakarta pada Sabtu (21/9).
Ahmad Muzani menyampaikan hal itu juga adalah salah satu contoh agama dan politik harus selalu bersanding.
Sesuai perkataan Ketum PP Gemira K.H. Moch. Irfan Yusuf (Gus Irfan) dari pemikiran Al-Mawardi saat memberi sambutan pada acara itu.
“Dalam Al-Ahkam as-Sulthaniyyah menyebut politisi tanpa agama maka akan jadi kering. Tetapi politisi dengan pemahaman agama uang cukup maka tambah kuat,” ujarnya.
Dia menjelaskan makan bergizi gratis untuk anak sekolah itu merupakan salah satu program prioritas Prabowo-Gibran.
Muzani mengungkapkan program tersebut sangat serius, dan akan menyasar sekitar 82 juta anak sekolah setiap harinya.
“Memberi makan bergizi untuk anak sekolah, SMA, SMP, SD, sampai TK. Termasuk madrasah Aliyah, tsnawiyah, dan ibtidaiyah, serta pondok pesantren,” tuturnya.
Dia pun mengingatkan kepada peserta Rapimnas itu jika terpilihnya Prabowo Subianto menjadi Presiden RI bukan akhir dari perjuangan.
“Perjuangan itu masih panjang, dan kita akan terus suport serta jaga terus kepercayaan ini sampai dinyatakan Pak Prabowo berhasil sebagai Presiden RI,” ucapnya. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News