GenPI.co - Anies Baswedan memutuskan untuk tidak maju di Pilkada Jawa Barat.
Hal ini diungkapkan juru bicara Anies Baswedan, Sahrin Hamid. Sahrin membeberkan Anies tak maju Pilkada Jabar karena tidak ada permintaan khusus dari masyarakat Jabar.
Selain itu, tidak ada aspirasi partai politik untuk mengusung calon presiden di Pemilu Presiden 2024 tersebut selama ini di Jabar.
“Sehingga, untuk itu Anies menyampaikan terima kasih, tentunya apresiasi, kepada partai yang meminta Anies untuk maju di Jawa Barat, dan dengan berbagai macam pertimbangan tentunya Anies telah menyatakan tidak maju di Jawa Barat,” kata Sahrin, dikutip Jumat (30/8).
Dia menegaskan Anies juga tidak berangkat ke Bandung untuk menyiapkan pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jabar pada Kamis (29/8) malam.
“Kami belum ada komunikasi secara teknis untuk berangkat, tidak ada komunikasi soal itu. Kami baru komunikasi soal tawaran maju di Jawa Barat,” tegas dia.
Di sisi lain, Sahrim berjanji Anies akan memberikan pernyataan resmi di hadapan publik mengenai Pilkada 2024.
Sebelumnya, beredar kabar PDI Perjuangan akan mengusung Anies Baswedan berpasangan dengan Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono di Pilkada Jabar 2024.
Ono juga sempat membuka peluang bakal calon Gubernur Jawa Barat yang diusung partainya bukan kader PDIP.(ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News