Cak Imin Mengaku PKB Lama Tak Komunikasi dengan PDIP soal Pilkada Jakarta

19 Agustus 2024 20:20

GenPI.co - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyatakan sudah lama tidak melakukan komunikasi dengan PDIP untuk membahas terkait Pilkada Jakarta 2024.

“Sudah lama tidak ada komunikasi,” kata Cak Imin dikutip dari Antara, Senin (19/8).

Cak Imin membenarkan memang PKB terus melakukan komunikasi dengan politikus PDIP. Namun itu dilakukan sudah cukup lama.

BACA JUGA:  PDIP Belum Putuskan Usung Anies Baswedan atau Ahok di Pilkada Jakarta

“Komunikasi untuk beberapa pilkada di daerah. Tetapi kalau Jakarta, terkahir kapan ya. Sudah lama,” tuturnya.

Wakil Ketua DPR RI itu menyampaikan PKB belum memastikan akan memberikan dukungan kepada Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024.

BACA JUGA:  Peluang Calon Tunggal di Pilkada Jakarta, Ahok: Pendukung Saya, Lebih Pilih Kotak Kosong

Dia mengaku DPW PKB Jakarta yang akan menangani dukungan pada Pilkada Jakarta.

Sebagaimana diketahui, deklarasi pasangan Ridwan Kamil dan Suswono untuk maju di Pilkada Jakarta digelar pada Senin (19/8).

BACA JUGA:  Deklarasi Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta Digelar Hari Ini, PKB: Pasti Hadir Lah

Pasangan ini didukung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus PKS. Ridwan Kamil sendiri merupakan kader dari Partai Golkar. Sedangkan Suswono dari PKS.

PKB juga menyatakan memiliki komitmen bersama Partai Gerindra untuk mengawal pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, termasuk untuk pilkada.

Sejauh ini, PDIP pun belum memberikan pernyataan sikap terkait pengusungan calon di Pilkada Jakarta. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co