DPD Golkar: Sekar Tandjung Disiapkan untuk Pilkada Surakarta

25 Juni 2024 14:10

GenPI.co - DPD Golkar menyatakan Sekar Tandjung konsentrasi untuk Pilkada Surakarta meski ada isu yang bersangkutan akan mendampingi Bobby Nasution di Pilkada Sumatera Utara.

Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Surakarta Taufiqurrahman mengatakan putri dari politisi senior Akbar Tandjung itu sudah disiapkan untuk Pilkada Kota Surakarta.

“Terkait AD1 (calon wali kota) atau AD2 (calon wakil wali kota) itu nanti komunikasi politik. Jadi sangat diharapkan calonnya harus jadi,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (25/6).

BACA JUGA:  Pilkada Jakarta, Surya Paloh: NasDem Pertimbangkan Elektabilitas Sahroni

Dia mengungkapkan saat ini masih melakukan komunikasi dengan sejumlah partai politik untuk menentukan siapa yang akan mendampingi Sekar Tandjung.

Taufiq mengaku melakukan pertemuan dengan lima partai, untuk membahas sosok pendamping Sekar Tandjung.

BACA JUGA:  Ahmad Luthfi Mengaku Belum Komunikasi dengan Partai soal Pilkada Jateng

“Kami melakukan pertemuan dengan PKB, PAN, Gerindra, PSI, dan PKS. Baru penjajakan, belum ada kesepakatan,” tuturnya.

Menurut dia, dalam pertemuan tersebut telah mengarah memberikan dukungan ke Sekar Tandjung untuk menjadi bakal calon wali kota.

BACA JUGA:  Pilkada Surakarta, Airlangga Hartarto: Golkar Siapkan Putri Akbar Tanjung

“Nada-nadanya lima parpol itu mendukung mbak Sekar. Mbak Sekar selalu menyebut untuk AD1,” ujarnya.

Taufiq juga menyebut memang ada wacana untuk memasangkan Sekar Tandjung dengan Adipati Mangkunegara X atau Gusti Bhre.

“Ada kemungkinan Gusti Bhre maju. Itu juga dibicarakan saat pertemuan parpol, termasuk kemungkinan pasangan-pasangan,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co