DPW PKS Jawa Barat Sebut DPP Usung Atang Trisnanto di Pilkada Kota Bogor

25 Juni 2024 13:10

GenPI.co - DPW PKS Jawa Barat menyebut DPP telah memutuskan mengusung kader Atang Trisnanto untuk maju sebagai bakal calon wali kota di Pilkada Kota Bogor pada 2024.

Atang yang juga Ketua DPRD Kota Bogor mengatakan sudah ada nama bakal calon wali kota dari PKS dan saat ini tinggal menunggu Surat Keputusan (SK).

“DPW sudah mendapatkan informasi dan saat ini tinggal menunggu SK tertulisnya,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (25/6).

BACA JUGA:  PDIP Dukung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta, Ketua NasDem: Saya Terkejut

Sementara itu, Plt Ketua DPW PKS Jawa Barat Iwan Suryawan mengungkapkan Atang Trisnanto memiliki pengalaman dan kapabilitas di DPD PKS serta DPRD Kota Bogor.

“Pengalaman dan kapabilitas beliau tak diragukan lagi. Prestasinya sebagai Ketua DPD PKS Kota Bogor dan Ketua DPRD Kota Bogor menjadikan bukti mampu untuk memimpin Kota Bogor,” ujarnya.

BACA JUGA:  Pilkada Jakarta, Surya Paloh: NasDem Pertimbangkan Elektabilitas Sahroni

Iwan menyampaikan PKS Jawa Barat saat ini masih melakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai. Di antaranya dengan PDIP dan PPP.

“PKS melakukan penjajakan koalisi dengan PDIP dan PPP untuk kemenangan di Pilgub Jawa Barat. Kontribusi kami akan lebih maksimal jika berkolaborasi,” tuturnya.

BACA JUGA:  Ahmad Luthfi Mengaku Belum Komunikasi dengan Partai soal Pilkada Jateng

Plt Ketua DPD PKS Kota Bogor Adityawarman Adil menambahkan pihaknya terus melakukan persiapan untuk pemenangan Atang Trisnanto.

Dia menilai pemberian rekomendasi DPP ke Atang Trisnanto itu merupakan jawaban dari pertanyaan masyarakat mengenai siapa sosok yang diusung di Pilkada Kota Bogor mendatang.

“Seluruh gerbong dan mesin politik PKS Kota Bogor saya akan pastikan gaspol memenangkan Kang Atang,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co