GenPI.co - Satu prajurit dari pasukan elite TNI AL atas nama Sertu Marinir Ismunandar gugur dalam baku tembak antara TNI dengan kelompok separatis OPM di Distrik Muara, Puncak Jaya, Papua Tengah.
Dalam siaran resmi Puspen TNI yang diunggah melalui akun Instagram resminya @puspentni, Panglima TNI Agus Subiyanto dan jajaran menyampaikan turut berduka cita.
“Turut berduka cita atas gugurnya Sertu Mar Ismunandar. Semoga Allah SWT menerima segala amal ibadahnya,” katanya dikutip dari Antara, Senin (18/3).
Dalam unggahan itu juga menyebut, almarhum memperoleh kenaikan satu pangkat anumerta yakni menjadi Serka Mar Anumerta Ismunandar.
Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi juga menyampaikan duka serta belasungkawa atas gugurnya Ismunandar.
Endi diketahui juga melayat ke rumah duka dan bertemu keluarga korban di Kompleks Denjaka, Cilandak, Jakarta pada Minggu (17/3).
Dia menyebut Ismundar adalah sosok yang sangat loyal dan fokus pada tugas. Selain itu juga dihormati dan dicintai keluarga serta rekan-rekannya di Koprs Marinir terutama Denjaka.
“Kami doakan almarhum diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga diberi ketabahan serta kekuatan,” ujarnya.
Sejumlah sejawat pun menyebut sosok almarhum merupakan teladan. Terutama dalam pengabdiannya untuk bangsa dan negara.
Dalam siaran pers yang sama, almarhum juga dikenal sebagai prajurit petarung Korps Marinir yang handal dan tak kenal takut selama bertugas. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News