GenPI.co - Densus 88 Antitror Mabes Polri menangkap terduga teroris Bekasi yang diketahui berprofesi sebagai karyawan KAI.
Ketua RT 07/27, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi Ichwanul Muslimin mengatakan terduga teroris berinisial DE sehari-hari bekerja sebagai karyawan BUMN PT KAI.
“Saya jarang berinteraksi dengan dia,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (15/8).
Menurut Ichwanul, DE merupakan sosok yang tertutup. Tetapi pria berusia sekitar 28 tahun itu tetap aktif dalam kegiatan masyarakat seperti rapat maupun acara lainnya.
“Kami tidak menyangka. Tetapi memang kalau berbincang panjang lebar itu jarang,” tuturnya.
Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengatakan DE memang profesinya sebagai karyawan BUMN.
Penangkapan dilakukan di Bulak Sentul, Harapan Jaya, Bekasi Utara sekitar pukul 12.17 WIB, pada Senin (14/8).
DE diketahui merupakan pendukung ISIS. Dia juga aktif di media sosial untuk melakukan propaganda dengan memberi motivasi untuk jihad.
DE juga punya peran mengirim sebuah postingan poster digital di media sosial Facebook. Poster tersebut berisi teks pembaruan baiat dengan bahasa Arab dan Indonesia.
Baiat itu kepada pimpinan Islamic State, yaitu Abu Al Husain Al Husain Al Quraysi. DE juga diketahui punya senjata api rakitan dan terlibat penggalangan dana.
“Interogasi dilakukan terhadap tersangka. Petugas juga melakukan penggeledahan di kediamannya,” ucapnya. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News