Dipanggil DPP PDIP Karena Temui Prabowo, Gibran: Jangan Takut Sama Saya

23 Mei 2023 16:00

GenPI.co - Gibran Rakabuming Raka harus rela dipanggil DPP PDIP karena menemui Prabowo Subianto yang sudah diusung sebagai calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Gibran yang merupakan wali kota Solo itu menagku tidak memiliki manuver apa pun menjelang Pilpres 2024.

"Saya tidak bermanuver,” kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Selasa (23/5).

BACA JUGA:  Capres 2024: Prabowo Subianto Didukung 15 Kelompok Sukarelawan Gibran

Anak Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku tidak mempunyai struktur di PDIP.

“Saya cuma kader biasa, saya masih kader partai, saya tidak punya pasukan. Manuver apa?" ucap Gibran.

BACA JUGA:  Gibran Temani Sukarelawan Temui Prabowo, Jokowi Harus Hati-Hati

Gibran pun meminta pihak mana pun tidak panik ketika dirinya bertemu pejabat publik.

“Saya cuma anak kecil. Saya anak kecil nggak tahu apa-apa,” kata Gibran.

BACA JUGA:  Adian Napitupulu Ungkit Jasa PDIP ke Jokowi, Gibran, dan Bobby Nasution

Kakak Kaesang Pangarep itu mengaku menerima siapa pun tokoh yang ingin menemuinya.

“Semua orang saya terima. Pak Anies kami pengajian bareng. Nanti malam juga ada Pak Gubernur. Saya terima. Yang namanya tuan rumah, kan, begitu," tutur Gibran. 

Gibran menilai limpahan suara dari pendukung Jokowi kepada tokoh tertentu menjelang Pilpres 2024 tidak berkaitan dengan dirinya.

“Saya nggak punya apa-apa. Ora usah wedi karo aku. Ora usah panik. Ora usah piye-piye (tidak usah takut dengan saya, tidak usah panik, tidak usah merasa bagaimana-bagaimana, red),” ucap Gibran. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co